Unknown
Visi dan Misi

Visi pembangunan Kabupaten Rembang lima tahun mendatang adalah:
“Terwujudnya Rembang Sejahtera dan Mandiri melalui Pembangunan Kawasan”

Sedangkan misi untuk mencapai visi pembangunan ditetapkan pada tiga aspek utama yaitu:

Kemandirian Daerah yang bertumpu pada kekuatan sumberdaya lokal
Peningkatan Kesejahteraan melalui partisipasi masyarakat dalam berbagai segi kehidupan
Pengembangan Sinergitas Sistem Ekonomi, Sosial dan Lingkungan dalam Pembangunan Kawasan

Fokus utama (spesifikasi) visi dan misi jangka menengah tersebut adalah Pembangunan Kawasan. Pembangunan Kawasan merupakan usaha untuk
mengembangkan dan meningkatkan hubungan kesalingtergantungan dan interaksi antara sistem ekonomi (economic system), masyarakat (social system), dan lingkungan idup beserta sumberdaya alam (ecosystem) yang ada di Kabupaten Rembang. Dengan Visi dan Misi ini diharapkan percepatan pembangunan daerah Kabupaten embang dapat lebih ditingkatkan.

Sedangkan tujuan Pembangunan Kawasan di Kabupaten Rembang dalam hal ini adalah :

Membangun masyarakat pedesaan, beserta sarana dan prasarana yang mendukungnya,
Mencapai pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan;
Mengurangi tingkat kemiskinan melalui peningkatan pendapatan masyarakat;
Mendorong pemerataan pertumbuhan dengan mengurangi disparitas antar daerah;
Meningkatkan kualitas SDM dan konservasi SDA demi kesinambungan pembangunan daerah;
Lebih mempercepat kelangsungan sinergi antar sektor antar wilayah;
Mendorong pemanfaatan ruang wilayah yang efisien dan berkelanjutan
isine : |
0 Responses